Rabu, 28 November 2007

Property Management on Air ........

Saat rekan rekan membaca Blog ini artinya rekan2 sedang terkoneksi ke internet ke dunia maya yang menanti gesekan mouse anda untuk meng kliknya. Sebagai insan property mestinya tahu kalau biangnya website pengelola dan pemilik gedung ya BOMA( Building Owner and Manager Association). Kalau mau tahu update terakhir tentang safety issue atau teknologi terakhir konstruksi gedung. situs ini tempatnya. Mereka juga mengadakan konferensi tahunan di amrik sana. Sayangnya untuk explore lebih dalam mesti jadi member.



BOMA juga punya sister website, namanya BOMI ( Building Owner and Manager Institute). Website ini lebih banyak manfaatnya buat kita. Kalau mau sertifikasi ke ahlian kita, sebagai Property Manager, Building Maintenance Manager atau sekedar jadi Admin Teknik pun bisa dilihat syarat dan ketentuannya disini.

Saya mendapatkan sylabus atau keahlian dasar sebagai PM dari website ini, Yach...hanya kerangka kerangka saja sih, detailnya mesti bayar atau cari sendiri dech. Kadang2 juga sesuatu yg kita sdh ngerti atau tanya sama senior2 kita. Explore dech...sangat sangat rekomended !!!



Kalau di luar negri yang namanya property manager bukan seperti kita, yang datang paling pagi(gara2 morning briefing) dan pulang malam mengelola, menjaga gedung, meramaikan gedung dan di omelin stakeholder( bahasa halusnya boss/customer/siapa aja yg mau ngomel).

Property manager ya manager yg jual beli property, beli murah, jual mahal, beli gedung rusak di perbaiki, dijual dan dapat untung, dan macem2 soal property, sewa, leasing,etc..etc



Kalau yang seperti kita ada yang kasih nama fasility manager, org yg mengelola fasilitas umum, sport club, rumah sakit, shoping center, coba dech lihat di FMLink website yg bagus dan bisa jadi sumber inspirasi soal Facility Manager, cuma kayaknya(not sure) mereka tdk mengelola bisnisnya seperti kita ( Nggak kena petir kalau tdk ada pengunjung, nggak ada geledek kalau counter dan pameran tdk laku dan halilintar lain-kalau ada).

Bahkan di dunia luar sana, ada yang namanya International Facility management Association tempat komunitas para Facility Manager berkumpul. coba aja klik websitenya IFMA cukup bagus dan ...st..st...st... ada lowongan kerjanya, cuma mesti bisa ngomong inggris kalau nggak sich kayaknya diusir dech( makanya stay tune aja disini- mengagumi Blog ini aja).



Majalah on line cleaning service juga ada, tapi saya sarankan kunjungi saja Cleaning and Maintenance management, artikelnya bagus2.Bisa masuk ke forum diskusinya mengenai membersihkan karpet, roof dan talang serta spesialis toilet dan masalah got juga dikupas sangat detail.



Kalau websitenya A/C Carrier sih biasa biasa aja, cuma yang mengesankan saya pas baca sejarah ditemukannya Air Conditionair saya baru tahu dari website History of A/C ternyata a/c sdh di temukan tahun 1830.

Saya pernah punya masalah dengan travelator OTIS yang jalnnya tersendat sendat, saat itu saya komunikasikan masalah saya via websitenya. Saya juga surprise kalau mereka merespons dengan baik. Yang agak aneh,websitenya Mitsubishi Escalator ternyata bernama http://www.mitsubishi-elevator.com/.

Rekan rekan semua, ternyata di dunia maya ini, tidak hanya ada susie atau sushi semua spare part dan komponen Genset juga bisa di dapat no serie nya di http://www.gensetcentral.com/

Kalau sudah tahu begitu ...kenapa tidak segera kita punya daftar website yang penting buat kerjaan kita. Ada yang mau jadi volunteer?

Menunggu........!!!!

Tidak ada komentar: